IDTOPIK.COM – Daftar Aplikasi Investasi Saham Terbaik yang Cocok untuk Pemula! Kegiatan investasi saham kini menjadi sebuah kegiatan yang sangat menarik dan diminati oleh banyak orang. Keuntungan besar yang diberikan rupanya membuat para investor mengesampingkan resiko tinggi yang akan mereka terima. Memang betul, saham adalah instrumen investasi dengan resiko tinggi, namun hasil juga sebanding.

Pada era teknologi seperti sekarang, tentu saja pasar saham juga tidak ketinggalan untuk meng-upgrade kapasitas dan kualitas dalam melayani para calon investor. Salah satu produk unggulan yang dihasilkan adalah aplikasi saham. Keberadaan aplikasi ini terasa amat sangat membantu sekali, apalagi dalam kegiatan pasar sekuritas dan pembelian lot saham.

Nah, kali ini kita akan membahas mengenai aplikasi investasi saham terbaik yang bisa digunakan oleh para investor, bahkan para pemula sekalipun. Aplikasi-aplikasi berikut ini mempunyai mekanisme yang mudah serta sistem yang sangat terpercaya.

TRENDING:  Hukum Forex Dalam Islam Menurut Fatwa MUI Lengkap

Daftar Aplikasi Investasi Saham Terbaik Untuk Pemula

Stockbit

Aplikasi pertama yang akan kita bahas ini merupakan produk keluaran sinarmas sekuritas, yang mana terdapat banyak sekali fitur pembantu bagi para investor. Salah satu fitur yang paling banyak digunakan adalah fitur diskusi, dimana kalian bisa berdiskusi dengan investor lain. Dengan demikian, selain menambah informasi kalian juga bisa menanyakan beberapa hal yang dirasa kurang paham.

Aplikasi untuk investasi saham terbaik ini dapat diunduh melalui pasar aplikasi pada smartphone kalian. Stockbit bahkan sudah digunakan oleh banyak sekali investor saham dan menjadi salah satu aplikasi saham online unggulan.

RTI Business

Aplikasi saham online yang kedua ini adalah hasil karya dari PT RTI Infokom. Bagi para pegiat saham pemula, sangat disarankan bagi kalian untuk mengunduh aplikasi ini. Di dalamnya terdapat banyak sekali informasi seputar dunia saham. Bahkan kalian bisa melihat bagaimana performa suatu perusahaan lima tahun mendatang.

Selain membantu kalian dalam hal analisis perusahaan, rupanya aplikasi ini benar-benar layak dijuluki sebagai aplikasi untuk investasi saham terbaik karena di dalamnya juga terdapat simulasi pasar saham apabila nantinya kalian memutuskan untuk terjun langsung menjadi seorang investor.

TRENDING:  Bagaimana Hukum Forex Online Halal atau Haram?

MOST

Mandiri Online Stock Trading, merupakan perusahaan sekuritas terbesar di Indonesia yang tidak lain adalah anak dari Bank Mandiri. Ada banyak sekali keuntungan yang bisa kalian dapatkan dengan menggunakan aplikasi Mandiri Trading ini. Apalagi dalam aplikasi ini juga sudah dilengkapi dengan user interface.

Adapun agar kalian bisa menggunakan aplikasi ini adalah cukup dengan mengunduhnya melalui pasar aplikasi yang tersedia pada masing-masing tipe smartphone. Bagi kalian pegiat saham pemula, sangat recommended untuk mengunduh aplikasi yang satu ini sebagai media pendukung investasi saham terbaik.

BCAS Best Mobile

Siapa yang tidak kenal dengan bank pemilik dominan warna biru dan petugas super ramah ini. Bank BCA, sebagai salah satu bank yang memiliki basis pengguna terbesar di Indonesia dan Asia ini juga mempunyai perusahaan sekuritas sendiri, lho!

Tentu saja dengan adanya aplikasi BCA sekuritas ini akan memudahkan transaksi para pegiat investasi saham terbaik agar pembelian saham mereka tidak harus pergi ke kantor pusat BCA Sekuritas. Mengingat animo masyarakat yang sangat tinggi terhadap saham BCA dengan segala keuntungan yang ada di dalamnya.

Pada aplikasi BCAS Mobile ini juga dilengkapi dengan fitur yang user friendly, diantaranya adalah quick order, yang mana akan memudahkan proses jual beli investor saham BCA.

Semoga ulasan seputar media pendukung investasi saham terbaik ini dapat memberikan referensi bagi kalian, ya. Selamat berinvestasi!

TRENDING:  Bagaimana Hukum Investasi Dalam Islam? Ini Penjelasannya

Iklan